
BOGOR, AF– DPP Himpunan Alumni (HA) IPB terus mendorong lahirnya para pemimpin muda dan meningkatkan minat, khususnya Gen-Z, melanjutkan studi ke IPB University. Dalam program Future Agile Leadership Program (FALP) 2023 yang dimulai sejak September 2023 lalu, DPP HA IPB telah memberikan 18 tiket masuk gratis ke IPB University.
Ketua Umum DPP HA IPB Walneg S Jas di Bogor, Sabtu (27/1/2024), mengatakan program FALP merupakan salah satu upaya mendorong lahirnya pemimpin muda dengan mengoptimalkan potensi siswa-siswi SMA/sederajat se-Indonesia. FALP semacam inkubator kepemimpinan yang diseleksi dari para ketua OSIS atau pengurus inti organisasi lainnya. Seleksi peserta FALP Batch3 2023 sudah dimulai sejak September 2023. Selama 25-27 Januari 2024, para peserta FALP 2023 mengikuti Leadership Camp di Bogor yang merupakan tahapan akhir. Adapun seleksi awal sudah dilalui dari webinar, mentoring, program sosial dan Leadership Camp.
“Tiket bebas masuk IPB University diraih 18 finalis melalui seleksi rangkaian FALP dari 1750 peserta yang telah mendaftar. Ini komitmen kami bersama IPB University dalam mendorong kepemimpinan generasi muda,” ujar Walneg.
Rektor IPB University memberi apresiasi upaya HA IPB mendorong lahirnya kepemimpinan muda. Sinergi bersama kampus tersebut diharapkan bisa melahirkan para pemimpin masa depan dari alumni IPB. IPB University memelopori dan memberi prioritas masuk kampus bagi para pelajar yang menjadi Ketua OSIS atau pimpinan organisasi sekolah lainnya.
“Rekrutmen kepemimpinan bervariasi sejak Indonesia merdeka. Di awal kemerdekaan dari cendekiawan/intelektual, kemudian berkembang dari militer, lalu para aktivis prodemokrasi, partai politik, dan belakangan dari kalangan pengusaha. Ke depan harus diupayakan lagi peluang-peluang lain dalam medapatkan para pemimpin tersebut,” kata Arif saat membuka kegiatan HA IPB Awards.
Seperti diketahui, kegiatan FALP 2023 dilaksanakan bersamaan dengan rangkaian acara HA IPB Awards, lalu Wisuda Mentoring Leader sebanyak 185 perserta wisuda dari lulusan muda alumni IPB, serta Wisuda Diaspora Mentoring dengan 20 peserta wisuda.
Adapun HA IPB Awards 2023 memberikan 15 kategori penghargaan, yang meliputi 12 kategori hasil seleksi tim juri, dan tiga kategori penunjukan langsung/afirmasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) HA IPB. Tiga kategori hasil penunjukan langsung dari DPP IPB yaitu, Kategori Lifetime Achievement Award dengan penerima penghargaan Alm Prof Dr Ir Ahmad Memed Satari. Kemudian, dua lainnya yaitu, Kategori Mitra HA IPB dan Kategori Tokoh HA IPB.
Sekjen DPP HA IPB Sukma Kamajaya menjelaskan rangkaian kegiatan HA IPB Awards 2023 telah dilaksanakan sejak bulan Juli 2023. “Sosialisasi kegiatan ini telah dilaksanakan sejak bulan September kepada seluruh Dewan Pengurus Daerah, Dewan Pengurus Cabang, Dewan Pengurus Komisariat, Badan Otonom HA IPB dan komunitas alumni IPB,” tuturnya.
Dikatakan, HA IPB Awards memberikan penghargaan individu, kelompok, dan lembaga sebagai bentuk apresiasi atas kontribusinya di bidang agromaritim, hingga memacu alumni IPB agar lebih berinovasi dan berkontribusi pada HA IPB, almamater IPB, maupun bidang agromaritim.[AF-5]
Be the first to comment