Siti Badriah Jadi Brand Ambasador Baru Mi Instan Wings Food

Jakarta, Agrifood.id – Pedangdut cantik Siti Badriah resmi ditunjuk sebagai brand ambasador produk mi instan besutan Wings Food yakni Mie Sukses’s Isi 2. Siti Badriah atau yang akrab disapa Sibad dipilih sebagai brand ambasador agar mampu memperkenalkan dan merangkul generasi millenial hingga ke pelosok Indonesia.

“Kami sangat senang menyambut Siti Badriah sebagai wajah baru yang merepresentasikan Mie Sukses’s Isi 2 saat ini,” kata Hanna Kartika Basuki, Brand Manager Mie Sukses’s Isi 2 dalam keteranganya, belum lama ini.
“Memiliki talenta luar biasa sebagai artis dangdut, kepribadian yang positif dan kreatif serta semangat kerja yang tinggi membuat kami yakin Siti Badriah akan menjadi inspirasi bagi anak muda dan Ibu-ibu hingga pelosok Indonesia,” tambahnya.

Baca : Wisata Singkong Sentul, dari Olahraga Santai hingga Paham Tapioka dan Onggok

Sebelumnya, Mie Sukses’s telah memperkenalkan Siti Badriah sebagai Sobat Sukses’s melalui akun instagram official @miesuksessid pada Desember lalu. Seiring dengan perkenalan itu, Mie Sukses’s Isi 2 juga meluncurkan iklan TV terbaru yang dibintangi Siti Badriah.

“Kiranya dengan terpilihnya saya menjadi brand ambassador, saya bisa semakin menginspirasi Sobat Sukses’s lainnya,” ungkap Siti Badriah.

Selain Sibad, sebenarnya banyak deretan artis atau bintang iklan yang menghiasi atau menjadi brand ambasador produk makanan dan minuman.
Salah satu yang terakhir adalah penyanyi Raisa yang belakangan menjadi sorotan publik di media sosial usai menjadi model iklan sebuah merek air minum dalam kemasan (AMDK).

Seperti diketahui, belakangan ramai dibahas masalah bahaya BPA (bisphenol A) di berbagai media, termasuk di media sosial. Bahkan masalah BPA ini belakangan menjadi trending topik di twitter.
Untuk diketahui, saat ini ada isu mengenai pencantuman label peringatan konsumen di kemasan plastik, yang salah satu nya adalah produk kemasan galon guna isi ulang air mineral. Peringatan konsumen ini menyampaikan informasi bahwa kemasan plastik BPA berbahaya bagi bayi, balita dan janin pada ibu hamil, karena dapat mengakibatkan gangguan kesehatan di kemudian hari. [AF-04]

agrifood.id || agrifood.id@gmail.com

Agrifood adalah portal media pangan dan seputar industri makanan/minuman. Selain menjadi sumber informasi, Agrifood juga melayani berbagai jasa dan kreativitas, seperti layanan komunikasi dan promosi sejumlah produk atau komoditas untuk pengembangan industri, penguatan brand/merek/citra dan penetrasi pasar.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*