
JAKARTA, AGRIFOOD – Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) mengapresiasi Grup Ajinomoto atas komitmen mendukung perkembangan ekosistem halal di Indonesia.
Kepala BPJPH Ahmad Haikal Hassan menyampaikan apresiasi tersebut saat mengunjungi pabrik Ajinomoto di Karawang, Jawa Barat, Senin (3/3/2025). Kunjungan itu menjadi bagian dari agenda strategis BPJPH dalam mendorong perkembangan ekosistem halal nasional, sekaligus meningkatkan daya saing produk nasional di pasar global.
Baca : Paket Budidaya Organik, Bisa Buat Klapertart dari Singkong, Cassava Brulee, dan Aneka Kuliner
Kepala BPJPH beserta rombongan diajak berkeliling pabrik Ajinomoto menyaksikan sejarah penemuan monosodium glutamat (MSG), dimulainya eksistensi Ajinomoto di Indonesia, melihat langsung seluruh proses produksi Masako. Selain Masako, pabrik Ajinomoto Karawang juga memproduksi SAORI & Sajiku.
Baca : Kuasai Pasar MSG, ‘Sasa’ Optimistis Penjualan 2019 Tetap Stabil
“Saya melihat seluruh produk bumbu masak yang diproduksi di pabrik ini benar-benar memperhatikan standar yang sangat tinggi untuk memenuhi kriteria halal dalam setiap prosesnya,” ujar Ahmad Haikal.
Deputi Pembinaan dan Pengawasan Jaminan Produk Halal (JPH) BPJPH EA Chuzaemi Abidin mengatakan selain aktivitas pengawasan jaminan produk halal, kunjungan kerja juga untuk melakukan sosialisasi dan edukasi JPH kepada pelaku usaha. Sosialisasi dimaksudkan untuk mengedukasikan regulasi dan kebijakan JPH, termasuk prosedur sertifikasi halal, hingga pentingnya implementasi Sistem Jaminan Produk Halal (SJPH) dalam industri.
Menurut Hermawan Prajudi selaku Direktur PT Ajinomoto Indonesia sekaligus Koordinator Auditor Halal Internal Grup Ajinomoto Indonesia, kunjungan BPJPH merupakan momentum sangat baik memperkuat kolaborasi antara BPJPH dan Ajinomoto Indonesia dalam implementasi sistem jaminan produk halal.
Baca : Masakan Gosong Bawa Berkah, Kikunae Ikeda Raup Cuan Rp 8 T
“Dukungan dari BPJPH sebagai pihak regulator tentu semakin memotivasi kami dalam meningkatkan kualitas produk, dan memastikan kehalalannya mulai dari proses penyiapan bahan baku, proses produksi, lalu proses distribusi hingga ke tangan konsumen. Sehingga seluruh produk tidak hanya lezat dan berkualitas tinggi, namun juga aman dan terpercaya untuk dikonsumsi,” ungkap Hermawan.
Jasman Silalahi yang juga PT Ajinomoto Indonesia sekaligus Kepala Pabrik PT Ajinomoto Indonesia Karawang Factory mengatakan setiap proses pabrik di Karawang maupun Mojokerto selalu konsisten menerapkan sistem jaminan produk halal. “Pabrik Ajinomoto Karawang maupun Mojokerto, yang tergabung dalam Grup Ajinomoto Indonesia memiliki kebijakan halal yang menjadi landasan kami mengimplementasikan parameter halal di setiap proses yang ada,” ujarnya. [SP/AF]
Advertorial
IpeComm melayani jasa editor, penulisan kreatif, media/public relation, komunikasi (government/community/private), promosi, business intelligent, analisis media, hingga crisis management. Didukung tim ahli & profesional, berpengalaman luas dalam komunikasi dan pernah berkarir di sejumlah media nasional/internasional. Bisa hubungi 081356564448 atau agrifood.id@gmail.com.
Be the first to comment